CARA INSTALL FIGMA DAN IMPLEMENTASI PADA FORM WORK ORDER MANUFACTURING
Halo semuanya! apa kabar? kembali lagi dengan saya Stefani Febi mahasiswi dari jurusan Teknik Industri Universitas Pancasila. Nah hari ini aku akan membahas mengenai bagaimana cara install figma dan cara menggunakan nya pada form work order manufacturing. Yuk disimak!
Figma adalah salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat desain secara bersama-sama dengan anggota tim lainnya. Cara install figma untuk windows ialah sebagai berikut:
1. Buka link https://chrome.google.com/webstore/detail/html-tofigma/efjcmgblfpkhbjpkpopkgeomfkokpaim
2. Tekan tanda install untuk chrome
3. Setelah sudah buka www.figma.com
4. Sign up melalui google jika belum memiliki akun
5. Setelah masuk, tekan menu community lalu ke plugins dan cari FIGMA To HTML dan install
6. Jika sudah, buka odoo kalian
7. Tekan menu manufacturing dan ke work orders
8. Capture current page bagian work orders dengan figma seperti gambar dibawah ini
9. Jika sudah, maka bagian work orders sudah tercapture dan terdownload
10. Buka www.figma.com lagi
11. Lalu pilih upload here dan upload file yang sudah tercapture di file downloads
12. File sudah siap di edit
Nah itu dia yang bisa saya sampaikan ke teman - teman mengenai cara instal Figma dan implementasi pada form work order manufacturing. Semoga dapat bermanfaat dan bisa digunakan untuk teman - teman yang memang pengguna odoo. Terima kasih. 🙋
LINK YOUTUBE:
Komentar
Posting Komentar